Kamus A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z
WAP

Winsock

WebTV

 

WAP (InfoKomputer Internet Vol. II No. 4)

WAP (Wireless Application Protocol) adalah spesifikasi yang memungkinkan pengguna peralatan komunikasi wireless seperti handphone atau pager mengakses informasi internet, seperti e-mail dan World Wide Web. WAP mendukung bermacam-macam jaringan seluler, seperti CDMA, GSM, PHS, CDPD dan DataTAC. Standar WAP diusulkan oleh empat perusahaan besar, yaitu Ericsson, Motorola, Nokia dan Unwired Planet. Hanphone yang mendukung WAP antara lain adalah Nokia 7110, dan Ericsson R320m.

 

Winsock (InfoKomputer Internet Vol. II No. 5)

Winsock (Windows Socket) adalah sebuah API (Application Programming Interface) yang digunakan untuk mengembangkan aplikasi Windows yang dapat berkomunikasi dengan protokol TCP/IP. Windows NT dan Windows95 dilengkapi dengan implementasi Winsock bernama winsock.dll, yang menjadi perantara antara aplikasi Windows dan koneksi TCP/IP.

 

WebTV (InfoKomputer Internet Vol. II No. 7)

WebTV adalah istilah umum bagi semua teknologi dan produk yang memungkinkan mengakses World Wide Web melalui televisi. Perangkat WebTV yang paling umum berbentuk sebuah kotak kecil yang dihubungkan dengan televisi dan sambungan telepon. Alat ini akan mengambil halaman Web dan mengubahnya ke dalam format yang dapat ditampilkan di layar televisi. Alat ini juga dilengkapi dengan peralatan remote control sehingga pengguna dapat menelusuri Web seperti biasa.

 

Ucoks
Copyright © 2000.   All rights reserved.
Revised: March 26, 2001 .